Sunday, February 26, 2012
Plant vs Zombies di PS Vita
Perwakilan PopCap di Playstation Blog Jeff Green datang kembali dengan membawa berita baru, gamenya yang cukup sukses sebelumnya di platfom game mobile yaitu Plants vs Zombies ikut turut memanaskan peluncuran PS Vita hari ini.
Menurut Jeff, versi Playstation Vita adalah yang paling sempurna dari versi lainnya. Game akan mengambil keuntungan dari dukungan fitur layar sentuh dan sensor gerak internal pada mesin game handheld terbaru dari Sony tersebut. Menghadirkan 50 tantangan berbeda, 20 mini game, 18 game puzzle, 43 trophy termasuk didalamnya Platinum trophy, online leaderboards, Zen Garden, dan tool pembuat zombie; Zombatar. Plants vs. Zombies sudah tersedia dan dapat diunduh di Playstation Store mulai hari ini seharga $14.99.
source : megindo
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment